UY0EvzZgeEEo4KiQ1NIivy9VYY1PQHFF9n6p7Enr
Bookmark

Usadha Asap Cair, Persembahyangan P4S Sriwijaya Bersama PTD. Bambu Kuning Wujud Syukur Sekala Niskala

SUARA BANTAS. Sebagai wujud syukur kehadapan Tuhan Yang Maha Esa atas manfaat asap cair yang dapat membantu memulihkan kesehatan dan dikatakan sekitar 70  orang yang terpapar virus corona setelah diberi asap cair kondisi mereka yang terpapar covid-19 ini dalam waktu singkat kondisi kesehatannya membaik, bahkan lebih 500 botol asap cair  grade 1 telah didistribusikan dan dicoba kepada mereka yang mengalami gangguan kesehatan sampai saat ini  belum ada keluhan setelah minum asap cair grade 1 rata-rata mereka merasa lebih baik, "terang Tami Suharto.

Percaya dengan kebesaran Tuhan bersama Ketua P4S Sriwijaya dan para sahabat Komunitas Pengusaha Bisnis Jaringan serta Praktisi Spiritual Perguruan Tenaga Dalam Bambu Kuning Cabang Tabanan melaksanakan persembahyangan ke Pura Tambawaras dan Pura Batukaru mohon taksu dan vibrasi kesucian agar kedepannya asap cair grade 1 produksi P4S Sriwijaya berguna bagi masyarakat bisa bermanfaat untuk kesehatan. Rabu, (27/1) adanya keselarasan antara  sekala-niskala, "imbuh Nyoman Wira Adnyana Ketua P4S Sriwijaya.

Pengurus P4S Sriwijaya bersama Ketua Perguruan Tenaga Dalam Bambu Kuning Cabang Tabanan di area parkir Pura Tambawaras Penebel Rabu,  27 Januari 2021

Tami Suharto, S.T. selaku team ahli pertanian P4 Sriwijaya menjelaskan bahwa asap cair mampu menyembuhkan berbagai macam penyakit caranya  campurkan tiga tetes asap cair ke segelas air hangat kuku, untuk rasa bisa ditambah dengan gula, lebih baik lagi bila dicampur dengan madu, gula batu atau gula aren. Diminum pagi hari langsung setelah bangun tidur, dan saat mau tidur. Bagus untuk jaga stamina, masuk angin, maag, kontrol gula darah, jantung dan sulit tidur. Selain itu manfaat asap cair grade 1 bisa membantu mengatasi sakit kulit, panu, bisul, eksim, luka baru, sakit otot dan tulang, ketombe, keputihan, ambeien atau wasir, corona, sariawan dan sakit gigi, bisa juga dipakai untuk handsanitizer.

Asap cair premium grade 1 yang bermanfaat untuk meningkatkan imun tubuh, produksi Pusat Pelatihan Pertanian Pedesaan Swadaya (P4) Sriwijaya Desa Gadungan, Kecamatan Selemadeg Timur Tabanan distributor resmi Komunitas Pengusaha Bisnis Jaringan

Sebelumnya Tami Suharto, S.T. menjelaskan teknologi distilasi adalah suatu sistem pemisahan atau pemurnian dengan memanfaatkan perbedaan temperatur titik didih, jadi P4S Sriwijaya mengembangkan produk distilasi dan bahan baku limbah pasca produksi VCO yaitu tempurung kelapa diproses dengan alat yang bernama pirolisis kemudian diembunkan atau dikondensasikan dengan pendinginan temperatur air normal sehingga keluar titik - titik air dari proses pengembunan asap tersebut.

Tami Suharto menambahkan  hasil yang didapat adalah asap cair 3 (tiga) yang pertama, mengandung fenol dan sarin cukup tinggi, tentunya hal ini sangat bermanfaat untuk dunia pertanian sebagai pupuk dan pengendali hama. Selanjutnya masuk ke proses distilasi akan menghasilkan grade 2 (dua) berguna untuk pengawet bahan makanan yang bisa disimpan tanpa freezer.

Dari grade 2 (dua) dilakukan distilasi sampai menemukan pemurnian yang mendekati fisiknya seperti air putih, tergantung sistem distilasinya dilakukan sampai 5 kali. Distilasi premium atau asap cair grade 1 (satu) banyak manfaatnya selain untuk mengatasi penyakit bisa juga sebagai pengawet alami.

Kondisi kesehatan dipengaruhi asam dan basa dalam tubuh, asap cair grade 1 mampu mendetok toksin/racun dalam tubuh dan membuat tidur nyenyak, saat ini belum bisa memenuhi permintaan produksi asap cair karena terkendala bahan baku, "terang Tami Suharto.

Untuk mendapatkan asap cair kualitas premium, "Tami Suharto menceritakan pada tahap awal sampai melakukan uji coba 20 kali percobaan. Upaya dan semangat ini dilakukan sebagai bentuk empati dengan kondisi masyarakat yang saat ini sangat rentan kena covid-19 dalam artian bisa berkontribusi untuk masyarakat dengan menciptakan sesuatu yang bermanfaat. Tami Suharto menambahkan produksi asap cair produksi P4S Sriwijaya sudah mendapat apresiasi dari dinas terkait.

Asap cair grade 1 produksi P4S Sriwijaya efektif untuk mengatasi virus corona dan ini pernah diuji coba oleh salah satu petugas medis Putu Sudarmika bertugas di Rumah Sakit Klungkung dan diberikan kepada yang terpapar covid-19 hasilnya sungguh luar biasa dikatakan kondisi mereka cepat pulih setelah minum asap cair grade 1 produksi P4S Sriwijaya.

Ir. Nyoman Wira Adnyana selaku Ketua P4S Sriwijaya berharap kepada rekan-rekan Komunitas Pengusaha Bisnis Jaringan, nantinya diharapkan bisa turut membantu memperkenalkan asap cair grade 1 produksi P4S Sriwijaya untuk disampaikan ke masyarakat sebagai alternatif untuk menjaga kesehatan. Usaha diiringi dengan doa dan mohon tuntunan secara spiritual mudah-mudahan asap cair bisa menjadi solusi kesehatan agar terhindar dari paparan virus Covid-19 sebab asap cair ini dapat meningkatkan imun tubuh, "pungkas Nyoman Wira.

Sebelum sembahyang mendapat tuntunan spiritual dan arahan dari Ketua Perguruan Tenaga Dalam Bambu Kuning Cabang Tabanan Drs. I Nyoman Suardana

Sementara itu Praktisi Spiritual Perguruan Tenaga Dalam Bambu Kuning Drs. I Nyoman Suardana mengatakan telah mencoba produk asap cair dan sudah merasakan manfaatnya, nanti asap cair produksi P4S Sriwijaya akan  dikombinasikan dengan metode usadha Perguruan Tenaga Dalam Bambu Kuning Cabang Tabanan seperti dicampur dengan minyak wahyu dan dicampur dengan ramuan herbal lainnya sebagai sarana pengobatan namun perlu dicatat dalam hidup ini, manusia hanya berencana namun Tuhan yang menentukan, "ujarnya.

Ajaran leluhur di Bali selalu menyeimbangkan keharmonisan sekala niskala berbhakti kepada Tuhan, hormati leluhur, lestarikan alam, selalu berbuat baik dalam kehidupan sehari-hari dengan saling tolong - menolong semoga dengan diproduksinya asap cair grade 1 oleh P4S Sriwijaya bisa menambah implementasi dalam berkarma baik menolong semeton agar bisa sehat dan sembuh melalui produk berkualitas serta terjangkau, "tutup Nyoman Suardana. (Adi)