UY0EvzZgeEEo4KiQ1NIivy9VYY1PQHFF9n6p7Enr
Bookmark

Pengukuhan Pengurus MGPSSR Desa Beraban Kecamatan Selemadeg Timur

SUARABANTAS.COM, Tabanan - Terbentuknya kepengurusan Maha Gotra Pasek Sanak Sapta Rsi (MGPSSR) Desa Beraban disahkan oleh Pengurus MGPSSR Kecamatan Selemadeg Timur pada hari Selasa, 19 Maret 2024 dengan jumlah peserta sekitar 28 orang yang sebagian besar adalah Pemangku dari masing-masing panti/ merajan semeton Pasek diwilayah Desa Beraban.

Tujuan dibentuknya kepengurusan ditingkat desa ini adalah untuk memudahkan kordinasi dan komunikasi antar semeton Pasek ditingkat desa yang dalam pelaksanaannya dikordinir oleh Korlap Desa.

Acara pengukuhan dihadiri oleh Prebekel Desa Beraban dan Bendesa Adat Beraban. Sementara Pengurus MGPSSR Kecamatan Selemadeg Timur diwakili oleh: I Made Surata, I Made Sukantra Penasehat, I Komang Dharma, Wayan Subadianta Sekretaris I, II. Baga Parahyangan I Made Suasa, Baga Pawongan I Ketut Dwija/ Pak Nia dan Korlap Desa Beraban I Gede Wijana.

Mewakili Ketua MGPSSR Selemadeg Timur I Made Surata berharap, dengan terbentuknya Pengurus Maha Gotra Pasek Sanak Sapta Rsi di tingkat desa, semoga bisa diikuti oleh desa yang lain, "ujarnya. MGPSSR Selemadeg Timur memberikan apresiasi kepada MGPSSR Desa Beraban atas semangat dan komitmen untuk ngaturang ayah, yang sejalan dengan bhisama leluhur. (Adi)