UY0EvzZgeEEo4KiQ1NIivy9VYY1PQHFF9n6p7Enr
Bookmark

Kunjungan PANGDAM IX Udayana untuk Pembangunan Sumur Bor di Subak Aseman dan Subak Lanyah Delod Jalan

I Made Muskadana mewakili Ketua DPRD Tabanan mendampingi kunjungan PANGDAM IX Udayana Sabtu, (18/1) untuk Pembangunan Sumur Bor di Subak Aseman dan Subak Lanyah Delod Jalan, Kec. Selemadeg Timur, Kab. Tabanan

SUARABANTAS.COM, Seltim - I Made Muskadana, Anggota DPRD Kabupaten Tabanan, Sabtu, 18 Januari 2025 mendampingi kunjungan PANGDAM IX Udayana ke kawasan Subak Aseman dan Subak Lanyah Delod Jalan. Kunjungan ini bertujuan untuk meninjau pembangunan sumur bor yang diharapkan dapat mengatasi masalah ketersediaan air di kawasan tersebut.

Dalam acara tersebut, I Made Muskadana menyampaikan pentingnya pembangunan infrastruktur air bagi masyarakat, terutama di area pertanian yang sangat bergantung kepada sumber air yang memadai. Kehadiran PANGDAM IX Udayana menunjukkan komitmen pemerintah dalam membantu masyarakat. 

Turut hadir dalam kunjungan ini: Asisten Pemerintahan Kabupaten Tabanan, yang mewakili Bupati, Kadis Pertanian Kabupaten Tabanan, Camat Selemadeg Timur, serta Perbekel Desa Tangguntiti. Semua pihak menyampaikan dukungan penuh terhadap inisiatif pembangunan sumur bor ini.

Kunjungan PANGDAM IX Udayana diharapkan dapat mempercepat proses pembangunan dan memberikan dampak positif bagi masyarakat. Dengan adanya sumur bor ini, diharapkan warga Subak Aseman dan Lanyah Delod Jalan akan mendapatkan akses air yang lebih baik. (Adi