UY0EvzZgeEEo4KiQ1NIivy9VYY1PQHFF9n6p7Enr
Bookmark

Pengurus Yayasan Tri Murti Nusantara Audiensi Dengan Wakil Gubernur, Ayu Parwati Menjaga Kemurnian Taksu Bali

SUARABANTAS.COM, Denpasar. Yayasan Tri Murti Nusantara dan jajaran pengurusnya melakukan audiensi dengan Wakil Gubernur Bali Dr. Ir. Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati, M.Si yang sering dipanggil Cok Ace Senin (04/11/2021) ditengah kesibukan beliau sebagai Wagub berkenan menerima kunjungan Yayasan Tri Murti Nusantara beserta pengurus diterima diruang kerjanya. Kunjungan ini memaparkan program kerja Yayasan Tri Murti Nusantara yang sudah terlaksana seperti : mebayuh sapuleger, metatah, mewinten dilaksanakan secara gratis dan masal. Tiap Sabtu di DPD Tabanan, Sekretariat Yayasan Tri Murti Nusantara ngayah memprogramkan kegiatan pengobatan medis dan non medis untuk masyarakat secara gratis. Peduli sosial dampak pandemi Covid-19, beberapa waktu lalu dengan membagikan sembako kepada masyarakat miskin yang sejalan dengan visi-misi Yayasan Tri Murti Nusantara, "terang Ketum Yayasan Tri Murti Nusantara Jero Ayu Parwati, S.E.

Pada kesempatan tersebut hadir : Jero Ayu Parwati (Ketum), Jero Mangku Budiasa (Dewan Penasehat), Ngurah Agung Santika (Dewan Penasehat), Komang Bayu Sukarta (Bendahara Umum), Dewa Wiarjaya (Sekretaris Umum), Jero Mangku Losin Korcam Kintamani, Wakil Gubernur Bali didampingi Plt. Kesbangpol.

Mengenai visi - misi Jero Ayu Parwati menambahkan, visi Yayasan Tri Murti Nusantara adalah membangun sumber daya manusia yang beretika, berbudaya dan spiritual. Cerdas intelektual, cerdas material, cerdas spiritual. Sementara untuk misi Yayasan Tri Murti Nusantara adalah : meningkatkan spiritual keagamaan dan kerohanian, menciptakan kenyamanan dan  memantapkan keyakinan umat beragama, mewujudkan generasi penuh cinta kasih, arif, santun dan berwibawa, pengembangan sumber daya manusia yang cerdas beretika, santun dan bijaksana, melestarikan warisan budaya leluhur nusantara, membangun kepedulian sosial, memurnikan dan  melestarikan taksu Bali dengan dasar warisan luhur.

Bidang ekonomi program nyata Yayasan Tri Murti Nusantara.dalam rangka menciptakan peluang usaha, Yayasan Tri Murti Nusantara memiliki beberapa produk diantaranya : dupa herbal, minuman herbal seperti : kopi, jahe merah, kunyit putih. Upaya bidang ekonomi sebagai usaha untuk membantu meningkatkan pendapatan keluarga, membantu program Pemerintah dibidang UMKM juga untuk membuka lapangan kerja, "ujar Jero Ayu Parwati.

Setelah mendapat pemaparan tentang kegiatan sosial dan visi-misi Yayasan Tri Murti Nusantara, Wakil Gubernur Bali memberi apresiasi upaya-upaya yang dilakukan Yayasan Tri Murti Nusantara dengan membuat program kerja yang bermanfaat bagi masyarakat dan diharapkan bisa berkesinambungan serta bersinergi dengan Pemerintah, hal tersebut sejalan dengan visi-misi Yayasan Tri Murti secara bersama-sama dalam menjaga adat dan Budaya Bali, "pungkas Jero Ayu Parwati. (Adi)