UY0EvzZgeEEo4KiQ1NIivy9VYY1PQHFF9n6p7Enr
Bookmark

Peserta MNEK 2025 Terpesona dengan Keindahan Tanah Lot

SUARABANTAS.COM, Tabanan - Suasana semarak menyelimuti objek wisata Tanah Lot, Desa Beraban, Kecamatan Kediri, Kabupaten Tabanan, saat rombongan peserta 5th Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) 2025 tiba Rabu, 19 Pebruari 2025 pada pukul 11.16 Wita.  Rombongan yang dipimpin oleh Lettu TNI AL Nanang Fahar Rianto ini  terdiri dari delegasi India, Filipina, Thailand, dan Rusia

Tujuan kunjungan ini adalah untuk memberikan kesempatan kepada para peserta MNEK 2025 untuk lebih dekat mengenal keunikan dan keindahan Pura Tanah Lot, salah satu destinasi wisata ikonik di Bali yang terkenal dengan keindahan alam pantainya.

Rombongan diterima oleh Asst manajer Bpk Tony dan Putu Erawan, selaku humas  DTW Tanah Lot, dengan ramah memandu para delegasi. Ia menjelaskan secara rinci sejarah keberadaan DTW Tanah Lot dan mengajak mereka berkeliling untuk melihat berbagai objek menarik di sekitar lokasi. Para delegasi tampak antusias mendengarkan penjelasan dan mengabadikan momen kunjungan mereka dengan berfoto di berbagai sudut objek wisata.  Mereka terkesima dengan keindahan Pura Tanah Lot yang berdiri kokoh di atas tebing karang yang menjorok ke laut, serta panorama laut yang mempesona, "ujar Putu Erawan

Setelah memandu dan menjelaskan tentang keberadaan DTW Tanah Lot, rombongan Field Trip Peserta 5th Mulitilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) 2025 meninggalkan DTW Tanah Lot pada pukul 14.20 wita, Kunjungan ini berlangsung dengan lancar dan kondusif di bawah pengawalan 120 personil dari Polres Tabanan yang dipimpin oleh Kabag Ops Polres Tabanan Kompol I Made Subadi, "terang Putu Erawan. 

Kunjungan ini diharapkan dapat mempererat hubungan antar negara peserta MNEK 2025, sekaligus mempromosikan keindahan dan keunikan budaya Indonesia kepada dunia. (Adi